Langsung ke konten utama

Hukum Pascal

Hukum Pascal

Hukum Pascal dinyatakan oleh seorang filsuf sekaligus ilmuwan Prancis, Blaise Pascal (1623-1662) menyatakan bahwa:
“Jika tekanan eksternal diberikan pada sistem tertutup, tekanan pada setiap titik pada fluida tersebut akan meningkat sebanding dengan tekanan eksternal yang diberikan.”
Hukum Pascal ini menggambarkan bahwa setiap kenaikan tekanan pada permukaan fluida, harus diteruskan ke segala arah fluida tersebut. Hukum pascal hanya dapat diterapkan pada fluida, umumnya fluida cair.

Rumus Hukum Pascal


rumus hukum pascal
Jika yang diketahui adalah jari-jari atau diameter, maka rumus hukum pascal berubah menjadi:
soal hukum pascal
Keterangan:
  • F1 = gaya pada penampang 1 (newton)
  • F2 = gaya pada penampang 2 (newton)
  • A1 = luas penampang 1 (m2)
  • A2 = luas penampang 2 (m2)
  • D1 = diameter pada penampang 1 (m)
  • D2 = diameter pada penampang 2 (m)
  • R1 = jari-jari pada penampang 1 (m)
  • R2 = jari-jari pada penampang 2 (m)
Berdasarkan rumus tersebut gaya F2 dipengaruhi oleh luas masing-masing permukaan bejana. Jika permukaan bejana lebih besar, pastinya gaya yang diciptakan juga lebih besar
Contoh Soal Hukum PascalSatu buah alat pengangkat mobil memakai luas penampang penghisap kecil 10 cm2 dan penghisap besar 50 cm2. Berapa gaya yang harus diberikan sehingga bisa mengangkat sebuah mobil 20.000 N?
Diketahui:
  • A1 = 10 cm2
  • A2 = 50 cm2
  • F2 = 20.000 N
Ditanyakan: f1…………………..?
soal hukum pascal
Jawab:
Sehingga diperoleh kesimpulan bahwa dengan gaya 4000 N kita bisa mengangkat sebuah mobil dengan gaya 20.000 N. Nah terus apa sajakah penerapan hukum pascal di kehidupan sehari-hari? berikut ini contoh penerapan hukum pascal.

Penerapan Hukum Pascal

1. Dongkrak Hidrolik
penerapan hukum pascalGambar diatas menunjukkan skema dongkrak hidrolik yang terdiri dari:
  • 2 bejana yang berhubungan dan terbuat dari bahan yang kuat (contoh: besi)
  • Penghisap kecil dan besar
  • Minyak pengisi bejana
Jika Anda pernah melihat seseorang mengganti ban mobil, bagian mobil harus diganjal agar badan mobil tidak miring, untuk itu manusia memanfaatkan dongkrak hidrolik
2. Rem Hidrolik
penerapan hukum pascal sehari-hari
Pernahkah Anda tahu bahwa sistem rem pada mobil menggunakan hukum pascal, pasalnya apabila tidak menggunakan hukum ini maka untuk menghentikan laju mobil akan dibutuhkan tenaga yang besar.
Dengan hukum pascal ini, pengemudi mobil cukup memberikan gaya kecil untuk mengurangi laju kendaraan, gaya ini diteruskan oleh minyak lewat pipa sehingga memberikan gaya yang lebih besar pada rem yang terletak di ban mobil.
3. Mesin Hidrolik Pengangkat Mobil
contoh penerapan hukum pascalPenerapan hukum pascal juga digunakan untuk mengangkat mobil di tempat pencucian mobil, cara kerjanya sama dengan dongkrak hidrolik.
4. Pompa Sepeda
Terdapat 2 jenis pompa sepeda yaitu pompa sepeda biasa dan pompa sepeda hidrolik, kita akan lebih mudah memompa ban sepeda dengan menggunakan pompa hidrolik karena hanya membutuhkan sedikit tenaga.
5. Mesin Pengepres Kapas (Kempa)
penerapan hukum pascal dalam kehidupan
Selain dongkrak hidrolink, rem, pompa, penerapan hukum pascal juga terdapat di mesin pengepres kapas (kempa) untuk mendapatkan ukuran yang cocok disimpan dan disebarluaskan. Cara kerjanya yaitu gaya tekan yang dihasilkan oleh pompa yang menekan penghisap kecil, sehingga penghisap besar bergerak ke atas dan mendorong kapas, sehingga kabas akan mampat.
Itulah bunyi hukum pascal dan rumus beserta penerapan hukum pascal dalam kehidupan sehari-hari. Jika ada yang masih ditanyakan sampaikan saja lewat kotak komentar.

SUMBER :
https://www.studiobelajar.com/hukum-pascal/
http://www.yuksinau.id/hukum-pascal/#!

Komentar

Entri Populer

Zat Aditif

a. Pengertian zat aditif Secara umum, zat aditif makanan dapat dibagi menjadi dua yaitu : (a)     Aditif Sengaja yaitu aditif yang diberikan dengan sengaja dengan maksud dan tujuan tertentu, seperti untuk meningkatkan nilai gizi, cita rasa, mengendalikan keasaman dan kebasaan, memantapkan bentuk dan rupa, dan lain sebagainya. Dan kedua, (b)    Aditif Tidak Sengaja yaitu aditif yang terdapat dalam makanan dalam jumlah sangat kecil sebagai akibat dari proses pengolahan. Bila dilihat dari sumbernya, zat aditif dapat berasal dari sumber alamiah seperti lesitin, asam sitrat, dan lain-lain, dapat juga disintesis dari bahan kimia yang mempunyai sifat serupa dengan bahan alamiah yang sejenis, baik susunan kimia, maupun sifat metabolismenya seperti karoten, asam askorbat, dan lain-lain. Pada umumnya bahan sintetis mempunyai kelebihan, yaitu lebih pekat, lebih stabil, dan lebih murah. Walaupun demikian ada kelemahannya yaitu sering terjadi ketidaksempurnaan p...

TransportasiI Nutrisi pada Tumbuhan

Transportasi Nutrisi Semua bagian tumbuhan yaitu, akar,  batang, daun serta bagian lainnya memerlukan  nutrisi. Agar kebutuhan nutrisi di setiap bagian  tumbuhan terpenuhi, maka dibutuhkan suatu  proses pengangkutan nutrisi hasil fotosintesis  berupa gula dan asam amino ke seluruh tubuh tumbuhan. Pengangkutan hasil fotosintesis  dari daun ke seluruh tubuh tumbuhan terjadi melalui pembuluh floem. Perjalanan zat-zat hasil fotosintesism dimulai dari sumbernya yaitu daun (daerah  yang memiliki, konsentrasi gula tinggi) ke  bagian tanaman lain yang dituju (daerah  yang memiliki konsentrasi gula rendah). SUMBER: https://www.awalilmu.com/2015/06/sistem-transportasi-pada-tumbuhan-lengkap.html http://www.imron.web.id/2018/03/pengangkutan-air-dan-nutrisi-pada-tumbuhan.html

RADIO

Pengertian Radio Radio ialah sebuah teknologi yang mana dipakai sebagai pengiriman sinyal dengan menggunakan sebuah cara modulasi dan juga dengan menggunakan cara radiasi gelombang elektromagnetik. Dan gelombang ini melintas dan juga merambat dengan melalui udara dan juga dapat merambat lewat ruang angkasa yang hampa udara, karena gelombang ini tidak memerlukan sebuah medium pengangkut, diantaranya seperti molekul udara. Pengertian Gelombang Radio Gelombang radio ialah sebuah gelombang yang memiliki frekuensi yang paling kecil atau panjang geombang yang paling panjang. Gelombang radio yang mana ada di dalam sebuah rentang frekuensi yang luas dan meliputi beberapa Hz hingga gigahertz (GHz/orde pangkat 9). Dan biasanya juga dihasilkan dari rangkaian isolator di dalam alat-alat elektronika. Dan spektrum gelombang radio yang dipisahkan dalam sebuah pita-pita frekuensi ataupun panjang gelombang. Cara Kerja Radio Sudah diberikan penjelasan tentang pengertian radio dan juga gelomba...